UJI PERFORMANCE STIRLING ENGINE TIPE GAMMA MENGGUNAKAN SPIRITUS PREMIUM DAN PERTAMAX

Authors

  • Pindho Baskoro Universitas Wahidiyah Author
  • Jaelani Sidik Universitas Wahidiyah Author
  • Suasih Universitas Wahidiyah Author

Keywords:

Mesin Stirling, Torsi, RPM, Spiritus, Premium, Pertamax

Abstract

Mesin Stirling merupakan suatu mesin yang digerakan melalui dua proses isothermal dan dua proses ishokorik yang dilakukan secara tertutup. Secara umum proses kerja Stirling Engine dipengaruhi oleh pembakarannya agar menghasilkan energi kalor yang kemudian diubah menjadi energi mekanik dan dari energi mekanik diubah oleh flywheel untuk menjadi energi kinetik rotasi. Metode penelitian factorial experimental dengan teknik pengambilan data purposive sampling. Diameter tabung displacer 19 mm, roda gila 54 mm, piston power 17 mm, piston displacer 12 mm, panjang connecting rod 90 mm. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui performance pada Stirling Engine dan kinerja Stirling Engine
menggunakan 3 jenis bahan bakar yaitu spiritus, premium, dan pertamax. Dari penelitian didapatkan nilai torsi dan Rpm maksimum dari bahan bakar spiritus sebesar 0,053 10 Nm dan 1070 Rpm, dari bahan bakar premium sebesar 0,055 10 Nm dan 1110 Rpm, dari bahan bakar pertamax 0,055 10 Nm dan 1111 Rpm, maka dapat disimpulkan bahwa bahan bakar dengan nilai Rpm dan torsi tertinggi untuk mesin Stirling tipe Gamma adalah pertamax. Hal ini disebabkan karena pertamax memiliki temperature diatas rata-rata bahan bakar lainnya.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-07-31

How to Cite

UJI PERFORMANCE STIRLING ENGINE TIPE GAMMA MENGGUNAKAN SPIRITUS PREMIUM DAN PERTAMAX. (2021). CHASSIS, 2(1), 12-19. https://jurnal.uniwa.ac.id/index.php/chassis/article/view/188